Header Ads

3 Cara Meningkatkan Kecepatan Website

Cara Meningkatkan Kecepatan Website - Kontributor besar terhadap masalah performa adalah gambar. Saat mengoptimalkan gambar mungkin terlihat peningkatan drastis di performa halaman. Mengoptimalkan gambar berarti menggunakan format modern, seperti WebP atau memilih setelan tepat untuk encoding JPEG.

Halo! Selamat datang di SEO Itu Mudah. Hari ini, kami akan bahas cara menjadikan situs Anda lebih cepat bagi pengguna. Anda mungkin sudah melihat situs Anda di alat seperti Lighthouse atau Page Speed Insights.

Apa Anda menyukai skor yang diberikan ke halaman Anda?

Page speed itu penting, bukan hanya untuk SEO, tapi khususnya bagi orang yang ingin memakai situs Anda, jadi mari mulai dengan membuat situs Anda lebih cepat.

Kontributor besar terhadap masalah performa adalah gambar. Saat mengoptimalkan gambar, mungkin terlihat peningkatan drastis di performa halaman. Mengoptimalkan gambar berarti menggunakanformat modern seperti WebP atau memilih setelan tepat untuk encoding JPEG.

Untuk melakukannya, cobalah squoosh.app untuk menyesuaikan setelan dan format gambar, serta menguji tampilan gambarnya. Anda bisa pakai alat lain guna menerapkan setelan ke semua gambar relevan.

Di kode situs, Anda bisa menggunakan atribut set sumber pada elemen image atau elemen picture guna menyediakan perangkat berbeda dengan gambar terbaik bagi pengguna. Banyak situs juga memakai plugin atau skrip pihak ketiga untuk melakukan hal seperti menampilkan carousel gambar atau membuat widget di halaman. Skrip ini terkadang menarik banyak data melalui jaringan dan membuat browser menunggu hingga penyiapan selesai, meski widget tak ditampilkan di halaman.

Untuk mencari skrip ini, Anda bisa melihat Lighthouse saat menampilkan JavaScript yang tak dipakai atau menggunakan panel Jaringan di browser DevTools untuk mencari skrip yang butuh waktu lama, lalu tanyakan ke developer apakah semua scriptnya harus ada.

Terakhir, Anda bisa memakai pemuatan lambat karena banyak konten yang tidak langsung terlihat saat pengguna melihat halaman. Untuk gambar dan iframe, ini bisa dilakukan dengan menambahkan atribut loading=lazy ke elemen HTML.

Untuk video, bisa dengan pramuat dan gambar poster sebagai placeholder. Untuk konten lainnya, seperti daftar produk atau artikel, Anda juga bisa minta developer guna menerapkan pemuatan lambat khusus.

Pengguna Anda akan senang melihat situs lebih cepat dan lebih nyaman digunakan. Selengkapnya tentang topik situs lebih cepat, lihatlah web.dev/faster juga. Terima kasih telah menonton.

Beri tahu kami di bawah jika Anda ingin belajar performa situs lebih lanjut, berlangganan saluranuntuk mengikuti semua konten kami, dan bersenang-senanglah!


Sampai jumpa.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.